Media resmi DPC GMNI MAMUJU sebagai penyaluran gagasan, kritik, dan propaganda. Juga sebagai wadah konsolidasi Ideologi Marhaenisme untuk membangun kesadaran ideologis dan kesadaran historis massa aksi agar yang tidak murni terbakar mati.
Friday, November 16, 2018
KATA-KATA RINDU
(Oleh Bung Mark Syarif)
Aku siapa? Kita ini apa?
Mungkin sekedar rindu, tapi ini bukan rindu
Mungkin ini kamu, tapi ini lebih dari kamu
Mungkin ini cemburu, jauh, bukan berasal dari kata cemburu
Kita ini apa?
Entah, aku hanya tau nama
Tidak tau kamu siapa
Tidak tau kamu seperti apa
Kenalkah kamu aku siapa?
Tahukah kamu jika aku rindu?
Menusuk tapi bukan paku
Mengiris tapi bukan pisau
Sedikit mengganggu
Bukan, ini lebih dari mengganggu
Sebanyak bayangan yang terbang layaknya hantu
Ini rindu
Haruskah aku rindu jika bukan siapa-siapa?
Tapi, adakah larangan merindu?
Bukan maksud memaksa
Ini hanya kata-kata
Tidak lebih dari kata-kata pengungkapan
Jika engkau melarang untukmu rinduku
Maka benarlah ini hanya rindu
Kata-kata yang berakhir tidak menjadi apa-apa
Pengungkapan yang menjadi tidak bernilai apa-apa
Rindu hanya sebatas rindu
Rinduku untukmu tidak terbatas
Akan menjadi sia-sia jika tidak terungkap
Rinduku untukmu itu nyata
Akan menjadi palsu jika tak sampai
Rinduku untukmu itu ada
Diharapkan atau diabaikan
Rinduku untukmu
Ya, rinduku untukmu
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment